Pimpin Upacara Bendera, Letkol (Mar) Rudianto Perkenalkan Diri Kepada Seluruh Personel Seskoal

TB-Online, Jakarta – Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal), Letkol (Mar) Rudianto, M.Tr.Hanla  menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada Upacara Penaikan Bendera Setiap Hari Senin di Lapangan Apel Laut Jawa, Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan, Senin (24/09) kemarin.

Disebutkan dalam siaran pers yang juga diterima Target Buser, mengawali sambutannya Dandenma Seskoal Letkol Marinir Rudianto, M.Tr.Hanla ., mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT atas rahmat kemurahanNya diberikan kesempatan untuk bertatap muka langsung dengann seluruh personel Seskoal dalam keadaan baik dan sehat waalfiat. Pada kesempatan tersebut, lulusan Akmil 1998 itu memperkenalkan diri yang pada beberapa waktu lalu dilantik sebagai Dandenma oleh Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Dr. Ammarulla Octavian, S.T., M.Sc., D.E.S.D., terhitung mulai tanggal  03 September 2018 menggantikan Letkol Marinir Trio Frederamsy Sumantri, S.IP.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan beberapa arahan dan penekanan kepada seluruh personel Seskoal untuk dipahami dan dipedomani. Dimana upaya-upaya tersebut demi peningkatan dan pembenahan untuk keberhasilan pelaksanaan tugas demi kemajuan TNI AL khususnya Seskoal.

“Dengan kita memiliki loyalitas, dedikasi serta semangat kerja yang tinggi dalam menjalankan tugas dapat menjadikan Seskoal ke depan menjadi yang lebih baik lagi,”ujarnya.

Upacara Penaikan Bendera yang dilaksanakan setiap Senin ini diikuti oleh seluruh personel Seskoal yang terdiri dari Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Seskoal. (ad/dd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *