Ipda Rajendra Kusuma, Kanit Intelkan Polsek Pangkalan Berandan Jaga Warga Dari Pohon Nyaris Tumbang

Kanit Intelkam Polsek Pangkalan Berandan, Langkat, Sumatera Utara Ipda Rajendra Kusuma saat meninjau lokasi pohon yang nyaris tumbang (Teks&Foto : San Rao)

TB-Online Sumatera, Langkat

Kanit Intelkam Polsek Pangkalan Berandan, Langkat, Sumatera Utara Ipda Rajendra Kusuma pada saat melaksanakan program Jumat Barokah (21/09) lalu sangat terkejut melihat sebatang pohon yang berada ditaman jalan, tepatnya disisi  jalan Lintas Pangkalan Berandan dan Pangkalan Susu, wilayah hukum (Wilkum) Polres Langkat. Tampak batang pohon telah keropos, kuyak berlubang, dan dikhawatirkan pohon besar tersebut tumbang dan menimpa masyarakat pemakai jalan.

Bacaan Lainnya

Keberadaan pohon besar yang batangnya lapuk ini persis diseberang jalan Mesjid Nurul Ihsan, Pasir Putih, Desa Lubuk Kasih, Kec. Berandan Barat. Kondisi pohon taman itu tampaknya telah tua renta, hingga batang pohon tersebut busuk keroak termakan rayap dan usia.

Guna menghindari terjadinya pohon taman tumbang menimpa warga yang melintas, seperti halnya belum lama ini telah terjadi korban tertimpa pohon pada Jumat (31/08) lalu korban bernama Uci Amanda tengah melintas dan tertimpa pohon.

Kanit Intelkan Polsek Pangkalan Berandan, Ipda Rajendra Kusuma menyarankan kepada Kepala Desa Lubuk Kasih, Mei Joni Irawan agar segera mengambil solusi, melaporkan keadaan batang pohon yang telah keropos kepada Dinas Trantib Kecamatan Berandan Barat untuk mengantisipasi jangan sampai terjadi warga melintas ruas jalan raya tersebut tertimpa pohon.

Warga masyarakat di daerah itu dan warga yang melintas jalan mengetahui keroposnya batang kayu yang bisa membahayakan pihak yang tengah melintas, mengucapkan banyak terimakasih kepada Kanit Intelkan Polsek Pangkalan Berandan Ipda Rajendra Kusuma atas temuannya batang kayu taman yang kropos dan membahayakan warga yang melintas dan memacu Kepala Desa Lubuk Kasih untuk mengambil solusi mengatasinya.

San Rao/Red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *